Rabu, 08 Mei 2013

Makanan Yang Bermanfaat Untuk Kesehatan Mata

Mata merupakan panca indera yang sangat penting bagi kita. Sehari-harinya semua aktifitas yang kita lakukan pasti menggunakan panca indera yang satu ini. Kadang kita sendiri sering menyepelekan kesehatan mata, padahal jika indera yang satu ini sudah mengalami kerusakan maka akan sulit untuk menyembuhkannya.

Banyak cara alami yang dapat kita gunakan untuk memelihara kesehatan mata agar selalu sehat. Salah satunya dengan mengkonsumsi makanan yang bermanfaat bagi kesehatan mata kita. Mungkin selama ini yang kita tahu, makanan yang baik untuk mata hanya wortel saja, tapi ternyata masih banyak lagi makanan lainnya yang mempunyai manfaat yang baik untuk kesehatan mata.

1. Bawang Putih. Bawang putoh mengandung selenium, vit b1, vit c yang baik untuk perlindungan lensa mata dari radikal bebas.

2. Wortel. Jenis makanan yang satu ini memang sudah terkenal sangat bermanfaat utnuk kesehatan mata karena mengandung beta karoten yang baik untuk mata kjarena kandungan Vit. A yang sangat tinggi.

3. Salmon. Jenis ikan yang satu ini memiliki kandungan omega 3 yang lebih banyak dari daging ikan yang lainnya. omega 3 sangat baik untuk mata karena dapat menghindarkan mata dari kondisi mata kering.

4. Tomat. Tomat memiliki kandungan vit c, vit a, dan lycopene yang dimana 3 kandungan tadi sangat berperan penting untuk kesehatan mata kita.

5. Telur. Telur sangat banyak memiliki nutrisi yang diperlukan untuk menjaga kesehatan mata. Vit a, zinc, lutein,  b12, vit d, cysteine memiliki peran mutlak dalam kesehatan mata.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar